CEGAH ANEMIA DAN PERNIKAHAN DINI! KKN UNIMUS GERAKAN POSYANDU REMAJA DI DESA KALIBANGER

Kalibanger (13/8/2024) Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) meluncurkan inisiatif "Posyandu Remaja" di Desa Kalibanger. Kegiatan ini melibatkan mahasiswa KKN UNIMUS, bidan desa kalibanger, serta warga desa, khususnya remaja SMP dan SMA desa Kalibanger. Program ini dilaksanakan di Aula Balai desa Kalibanger pada tanggal 13 Agustus 2024. Acara ini diisi dengan pengecekan kesehatan, sosialisasi serta edukasi terkait Anemia dan Resiko Pernikahan dini untuk menghindari stunting masa yang akan datang.


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
chat
chat